Sistem Operasi Tizen Samsung - Samsung mulai merambah dunia sistem operasi smartphone adapun sistem yang diusung adalah Sistem Operasi yang diberi nama OS Tizen. Samsung mengembangkan sistem operasi Meego yang merupakan gabungan intel mobilin dan Nokia Maemo.
Setelah Nokia diakusisi oleh Microsoft sistem operasi Meego ditinggalkan dan lebih fokus kepada sistem operasi windows phone buatannya sendiri. Kemudian samsung mengembangnkan sistem ini bekerjsama sama dengan Linux Foundation.
sistem Operasi Tizen bersifat opersource dan berakar dari sistem operasi komputer linux. Dengan sifat opensourece para developer pengguna OS ini dapat mengutak-ngatik sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Hal ini sama dengan sistem operasi android besutan google.
Sitem operasi Tizen diprediksi bakal bersaing dengan sistem operasi Android, salah satu alasannya adalah OS Tizen ini merupakan buatan Samsung yang notabene adalah smartphone android terlaris saat ini.
Tentu dengan pangsa pasar dan pengguna samsung yang begitu banyak, Samsung akan mudah menjual produk buatan mereka yang memakai OS Tizen.
Samsung sendiri sudah meluncurkan prodak smartphone mereka yang memakai sistem operasi Tizen yakni Samsung Z pada tanggal 3 Juni 2014 yang lalu pad ajang Tizen Developer Conference di San Francisco, Amerika Serikat.
|
Samsung Z dengan OS Tizen |
Mampukan Sistem operasi Tizen menggantikan Android yang sudah berjasa membuat samsung menjadi raja smartphone dunia ?
Sebagai informasi berikut kelemahan dan kekurang Sistem Operasi Tizen :
Kelebihan Sistem Operasi Tizen
- Hadir dengan dukungan browser HTML5 terbaik
- Mampu menjalankan semua aplikasi yang sudah ada pada sistem operasi Android
- Dapat dikembangkan pada perangkat lainnya, seperti Smart TV, Smart camera, dan notebook
- Mendukung aplikasi pihak ketiga yang berbasis WEB (HTML5, CSS, JavaScript), Native (C/C++) dan Hybrid (Web & Native)
- Didukung vendor ponsel raksasa Samsung yang berpeluang untuk berkembang pesat
Kekurangan Sistem Operasi Tizen
- Untuk saat ini masih menjadi prioritas kedua dari Samsung, sebab Samsung masih memprioritaskan Android pada produknya
- Masih membutuhkan pengenalan kepada publik untuk mendapatkan respon positif
- Masih membutuhkan sosialisasi dan diferensiasi fungsi serta produk untuk membedakan dengan kompetitor yang sudah ada sebelumnya.
Perkembangan sistem operasi ini menarik untuk diikuti khususnya bagi para pemerhati sistem operasi.